Info Terkini
Proyek pembangunan Pusat Data Nasional di Batam terhenti seiring efisiensi anggaran ----- Li Claudia ingatkan pengusaha yang sedang Cut and Fill perhatikan lingkungan. Ia tak segan untuk meninjau ulang izin yang diberikan ----- Kemendag temukan takaran beras disunat 9 pelaku usaha dari berbagai daerah ----- Kantor BP Batam digeledah terkait kasus dugaan korupsi proyek revitalisasi kolam dermaga pelabuhan Batu Ampar ----- AHY secara simbolis menyerahkan Sertifikat Hak Milik bagi 68 warga Rempang terdampak PSN

Koarmada I Beri Pemahaman Bela Negara Kepada Siswa Baru di SMAN 1 Bintan

banner 120x600
Komandan KRI Surik-645 Mayor Laut (P) Thomas A. Dhamang memberikan pemahaman terhadap para siswa baru tentang pentingnya wawasan bela negara dan bahaya narkoba. (Foto: Dispenlantamal IV)

Patrolmedia.co.id, Bintan – Satuan Kapal Cepat (Satkat) Komando Armada I (Koarmada I) sosialisasi Bela Negara kepada siswa baru di SMA Negeri 1 Bintan Utara, Senin (16/72018). Untuk mengisi Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS), para siswa baru diberi pemahaman tentang wawasan Kebangsaan dan Bela Negara guna menciptakan rasa nasionalisme.

​Komandan Satkat Koarmada I Kolonel Laut (P) Sirilus Arif Susbintoro di wakili Mayor Laut (P) Thomas A. Dhamang mengatakan, semangat Bela Negara penting dilakukan oleh semua komponen bangsa termasuk pelajar.

Jika sudah menanamkan Bela Negara akan menumbuhkan karakter cinta tanah air, patriotisme, dan nasionalisme yang tinggi,” kata Thomas yang juga menjabat sebagai Komandan KRI Surik-645.

Menurutnya, sebagai seorang siswa, semangat bela negara diwujudkan dengan mengenal dan memahami wilayah nusantara dengan baik. Kemudian mencintai dan melestarikan kebudayaan lokal maupun nasional, serta menjaga nama baik bangsa Indonesia.

Thomas mengatakan, sebagai generasi penerus bangsa, para siswa harus menghindarkan narkoba, perkelahian antar siswa, pergaulan bebas, penyalahgunaan medsos, hoax dan SARA.

“Hindari SARA yang bisa memicu adu domba antar umat beragama, akibatnya mengancam persatuan dan kesatuan bangsa, apalagi mengarah pada aksi anarkis hate speech dan terorisme,” tuturnya.

Sosialisasi ini disambut antusias para siswa. Hal tersebut terbukti dengan adanya interaksi melalui banyaknya pertanyaan dari para siswa.

Sumber: Dispenlantamal IV
Editor: Chandra Adi Putra

banner 325x300