Info Terkini
Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto memutasi puluhan Perwira Tinggi (Pati) AD. Ini nama-namanya ----- Kemenag akan segera menggelar sidang Isbat menetapkan awal Ramadan tahun 2025 pada Februari ini ----- Menteri Keuangan Sri Mulyani memangkas pos anggaran belanja Kementerian dan Lembaga sebanyak 16 pos ----- Cek daftar Pinjol 2025 yang terdaftar resmi di OJK per Januari dengan total 97 perusahaan

Rayakan Imlek, Eska Hotel Sajikan Menu Makan Malam Spesial Cuma Rp128 Ribu

banner 120x600
Staf Eska Hotel berpose didepan lobi yang telah di dekor dengan nuansa merah untuk menyemarakkan perayaan tahun baru imlek 2570 tahun Babi Tanah, Senin 28 Januari 2019. (Foto: Patrolmedia)

Patrolmedia.co.id, Batam – Menyambut perayaan malam tahun baru Cina atau Imlek 2019 yang jatuh pada 5 Februari ini, Eska Hotel Batam mulai menyajikan menu makan malam (dinner) spesial untuk dinikmati bersama keluarga dan kerabat.

Pada Chinese New Year Dinner kali ini, Eska Hotel mengusung tema Steamboat sebagai menu andalannya.

Sales Executive Eska Hotel Silvana Apridayani mengatakan makanan hangat nan lezat berkuah yang disajikan fresh dengan kompor gas mini itu, dibanderol seharga Rp128 ribu per orang.

“Harga itu sudah include dengan pilihan minuman Ice tea atau lemon tea dan sudah bisa dinikmati sepuasnya, tapi paket steamboat ini minimal bisa dipesan 2 orang,” ujar Silvana di Tree Restaurant Eska Hotel, Senin (28/1/2019).

Sisil sapaan akrabnya menjelaskan, hidangan steamboat nantinya akan disajikan dalam 2 varian rasa yakni kuah Tom Yam dan Chicken Soup atau kaldu ayam.

“Para tamu bisa pilih mau kuah tom yam atau kaldu ayam untuk di masak sendiri di meja makannya. Kita juga sediakan nasi kalau ada permintaan sebagai pengganti noodle,” katanya.

Menu tersebut, kata Sisil berlaku untuk tanggal 4 dan 5 Februari 2019, mulai pukul 17.00 Wib.

Lihat juga: Gatsby Party, Pesona Anggun Perempuan Sosialita Batam di Eska Hotel

banner 325x300