Hadiri Grand Final Duta Genre Solok 2021, Ini Pesan Ramadhani

oleh -913 views
Wakil Wali Kota Solok Ramadhani saat hadir di grand final Duta GenRe Kota Solok 2021. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Solok – Wakil Wali Kota Solok Ramadhani Kirana Putra menghadiri Grand Final Duta GenRe Kota Solok 2021 di Gedung Kubuang Tigo Baleh, Rabu (3/3/2021).

“Pesan saya kepada Duta GenRe yang terpilih nanti, bisa menjadi mitra pemerintah untuk mensosialisasikan keluarga kecil, bahagia, dan sejahtera,” kata Dhani.

Untuk itu, Dhani berharap setelah pemilihan Duta GenRe ini akan muncul generasi muda yang mampu merencanakan masa depan serta meningkatkan keterampilan yang ada.

“Demikian juga pesan saya kepada adik-adik Duta GenRe, diharapkan harus punya rencana yang matang kedepan,” katanya.

Dhani memapar, berdasarkan jumlah penduduk Solok tahun 2020 pada usia10-24 tahun mencapai 18.820 jiwa atau 25,6 % dari jumlah penduduk Solok. Dengan kata lain, 1 diantara 4 penduduk adalah remaja.

Menurutnya perkembangan era globalisasi menjadikan perkembangan besar pada prilaku remaja yang cenderung mengarah pada hal negatif, seperti seks bebas, penyalahgunaan narkoba dan AIDS. Maka, dibutuhkan upaya dan komitmen bersama untuk menyelesaikan masalah itu.