Wako Solok dan Wakilnya Peringati Isra Mi’raj di Masjid Al Hidayah

oleh -449 views
Zul Elfian memberikan sambutan di peringatan Isra Miraj yang di gelar di Masjid Al Hidayah VI Suku. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Solok – Wali Kota Solok Zul Elfian Umar dan Wakilnya Ramadhani Kirana Putra menghadiri tausiyah peringatan ke 1442 H, Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Masjid Al Hidayah Kelurahan VI Suku, Solok, Jum’at (12/3/2021).

Dalam sambutan, Zul Elfian Umar mengatakan banyak hal yang dapat dipetik hikmahnya dari perjalanan Isra Mi’raj Rasulullah Muhammad SAW.

“Peristiwa itu diperingati sebagai perjalanan suci Rasulullah sekaligus tanda kekuasaan Allah SWT,” kata Zul Elfian.

Disebut Zul Elfian bahwa Isra berarti perjalanan Rasulullah dari Masjidil Haram menuju Masjidil Aqsa. Sedangkan Mi’raj adalah perjalanan Muhammad dari Masjidil Aqsa menuju Sidratul Muntaha.

Pada peristiwa ini, Rasulullah berkesempatan bertemu langsung dengan Allah, hingga akhirnya dari peristiwa Isra Miraj, tercetus perintah Shalat 5 waktu wajibkan bagi setiap umat Islam.

“Allah akan menurunkan berkah dari langit dan bumi kalau masyarakatnya beriman dan bertaqwa, maka mari kita dengarkan ceramah dari buya Ristawardi dan kita amalkan pelajaran dari tausiyah ini,” imbaunya.

Tausiyah oleh Ustad Ristawardi Dt Marajo Nan Batungkek Ameh itu, dihadiri Sekda Kota Solok Syaiful A, Asisten, Staf Ahli, Ketua TP. PKK Zulmiyetti Zul Elfian, Ketua GOW Dona Ramadhani, Ketua DWP Rida Syaiful serta seluruh Kepala OPD Pemko Solok.

Penulis: Niko Irawan
Editor: Muhammad Ichsan