Patrolmedia.co.id, Solok – Kota Solok tuan rumah Ujian Kenaikan Tingkat (UKT) Tapak Suci Muhammadiyah, di Kelurahan Laing, Sabtu (18/02/23).
Kegiatan itu dihadiri langsung Wakil Wali Kota Solok, Ramadhani Kirana Putra, Ketua Tapak Suci Sumatera Barat, Jell Fattullah, pimpinan daerah muhammadiyah se-Sumatera Barat, serta keluarga besar tapak suci Sumatera Barat.
Ramadhani dalam sambutannya mengucapkan selamat datang kepada keluarga besar Tapak Suci Muhammadiyah di Kota Solok, serta ucapam terimakasih karena telah menunjuk Kota Solok sebagai tuan rumah UKT Tapak Suci ini.
“Selamat datang di Kota Solok kepada keluarga besar tapak suci Muhammadiyah, mudah-mudahan bapak ibuk betah di Kota Solok,” ucapnya.
Kepada Tapak Suci Kota Solok, Ramadhani mengajak untuk layani tamu senyaman mungkin.
Kepada peserta ujian kenaikan tingkat, kegiatan ini juga salah satu upaya meningkatkan kompetensi diri. Maka dari itu, penting bagi kita untuk mengikuti kegiatan ini dengan serius. (Abak)