![Solok Dapat Adipura](https://www.patrolmedia.co.id/wp-content/uploads/2023/03/IMG_20230306_190640_copy_717x403.jpg)
Patrolmedia.co.id, Solok – Solok dapat Adipura kategori Kota Kecil dari Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK) Siti Nurbaya Bakar.
Penghargaan berupa piala itu diberikan Siti Nurbaya ke Wali Kota Solok Zul Elfian pada Selasa 28 Februari lalu di Jakarta Pusat.
Sebelumnya, Kota Solok sempat gagal mendapat penghargaan Adipura, lantaran beberapa tahun terhenti akibat pandemi Covid-19.
Kini, sukses meraih Adipura 2023, Wakil Wali Kota Solok pun menggelar arak-arakan piala keliling kota sebagai tanda, Solok sudah menjadi kota bersih.
Ramadhani berterima kasih ke warganya yang telah ikut menjaga kebersihan.
Dirinya mengapresiasi bagi ‘pasukan kuning’ sebagai Ksatria kebersihan yang berjuang menjaga kebersihan Kota Solok.
“Penghargaan ini diberikan karena dinilai berhasil mengelola kebersihan secara berkelanjutan,” kata Ramadhani saat apel gabungan jelang arak-arakan, Senin (6/3/23).
Tercatat, Kota Solok menerima piala adipura secara berturut-turut 7 kali pada 2007 hingga Tahun 2013.
Pada 2017, Solok mendapat sertifikat adipura. Berkat kerja keras, piala adipura kembali diraih pada 2019, dan dianugerahi lagi pada 2023.