Info Terkini
Siap-siap ketemu Andien hari Jumat ini di Bajafash 2024! Klik https://bit.ly/4gtJljR untuk beli tikenya sekarang!
Batam  

Waktu Mepet, Satgas TMMD Batam Gesa Semenisasi Jalan Kavling Seraya yang Sudah 72 Persen

banner 120x600
Waktu Mepet
Satgas TMMD bersama warga Kavling Seraya menggesa pengerjaan semenisasi jalan yang sudah mencapai 72 persen. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Batam – Waktu mepet, pembangunan semenisasi jalan yang sudah mencapai 72 Persen pengerjaan di Kavling Seraya, Sambau, Nongsa, Batam, kini terus digesa Satgas TMMD Batam.

Pasiter Kodim 0316/Batam, Lettu Inf Sahrudi menjelaskan, pihaknya terus intens dalam pengerjaan berbagai target fisik di lokasi tersebut.

Selain semenisasi di waktu mepet ini, pengerjaan drainase pun sudah berjalan 75 persen. Sedangkan gorong-gorong sudah selesai 100 persen,” ujar Lettu Inf Sahrudi, Selasa (30/5/23).

Dengan semakin tipisnya batas waktu pengerjaan pembangunan dari target yang ditentukan, Sahrudi dan semua personel TMMD Batam terus menggesa pengerjaan tersebut sehingga kelar tepat waktu.

Selain itu, Sahrudi menjelaskan tahapan target non fisik seperti penyuluhan juga telah berjalan, seperti penyuluhan hukum, radikalisme dan kesehatan.

“Untuk penyuluhan lainnya akan dilaksanakan dalam waktu dekat,” ungkapnya.

Sahrudi juga kembali mengingatkan ke seluruh personel TMMD agar tidak melupakan apa yang sudah di instruksikan Dansatgas TMMD, Letkol Inf Galih Bramantyo.

“Jangan lupakan pesan Dansatgas agar terus menjaga kerukunan dan kebersamaan di lingkungan Kavling Seraya ini,” ingatnya.

“Ino agar seluruh tahapan kegiatan TMMD ke 116 dapat berjalan dengan lancar,” sebut Sahrudi. (Erwin)

banner 325x300