Info Terkini
PWI Kepri akan menggelar Konferensi Provinsi (Konferprov) di Batam pada 22-23 Februari 2025 ----- Download jadwal imsakiyah ramadan 2025 yang dirilis Kemenag ----- Bos Golden Prawn, Abi sebut pelabuhan Ferry Bengkong akan dioperasikan 20 Februari 2025 ----- Pengembang perumahan Central Hills Batam tak hadiri RDPU di DPRD Batam terkait pendirian Masjid yang tak kunjung dibangun ----- Pemprov Kepri merampungkan persiapan pelantikan Ansar Ahmad dan Nyanyang ----- Kemenag akan gelar sidang Isbat menetapkan awal Ramadan 2025 pada Februari ini

BMKG Prakirakan 16 Daerah Diguyur Hujan Petir Pada Minggu 19 Januari

"Masyarakat terus pantau informasi cuaca terkini yang diupdate per 3 jam melalui aplikasi BMKG"

banner 120x600
Hujan Petir
Ilustrasi. Pengendara menerobos hujan deras disertai angin kencang. (Foto: Antara)

Patrolmedia.co,id, Jakarta – Prakirawan BMKG Apdillah Akbar menginformasikan 16 daerah di Indonesia diguyur hujan petir pada Minggu 19 Januari 2025.

Prakiraan cuaca ini dipantau Apdillah melalui kanal YouTube Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Jakarta, Minggu pagi, melansir Antara.

Adapun 16 daerah yang berpotensi dilanda hujan petir yakni:

1. Pekanbaru, Riau

2. Tanjung Pinang, Kepulauan Riau (Kepri)

3. Bengkulu

4. Jambi

5. Palembang, Sumatera Selatan

6. Pangkal Pinang, Kepulauan Bangka Belitung

7. Bandar Lampung, Lampung

8.Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT)

9. Pontianak, Kalimantan Barat

10. Banjarmasin, Kalimantan Selatan

11. Palangkaraya, Kalimantan Tengah

12. Samarinda, Kalimantan Timur

13. Tanjung Selor, Kalimantan Utara

14. Mamuju, Sulawesi Barat

15. Manado, Sulawesi Utara dan

16. Ternate, Maluku Utara.

BMKG juga memprakirakan hujan dengan intensitas bervariasi juga berpotensi di sebagian besar daerah di Indonesia seperti hujan ringan dan sedang.

Berikut 13 daerah yang berpotensi diguyur hujan ringan:

1. Banda Aceh, Aceh

2. Padang, Sumatera Barat

3. Jakarta

4. Bandung, Jawa Barat

5. Semarang, Jawa Tengah

6. Denpasar, Bali dan

7. Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB).

8. Kendari, Sulawesi Tenggara

9. Ambon, Maluku

10. Sorong, Papua Barat Daya

11. Manokwari, Papua Barat

12. Jayapura, Papua dan

13. Jayawijaya, Papua Pegunungan.

9 daerah lain berpotensi diguyur hujan sedang sebagai berikut:

1. Medan, Sumatera Utara

2. Serang, Banten

3. Yogyakarta

4. Surabaya, Jawa Timur

5. Makassar, Sulawesi Selatan

6. Palu, Sulawesi Tengah

7. Gorontalo

8. Nabire, Papua Tengah dan

9. Merauke, Papua Selatan.

Prakiraan cuaca tersebut, kata Apdillah, disampaikan menurut gambaran secara umum.

“Masyarakat terus pantau informasi cuaca terkini yang diupdate per 3 jam melalui aplikasi Info BMKG,” tutupnya.

Masyarakat bisa juga mengunduh aplikasi BMKG di Google Play Store untuk mendapatkan informasi terbaru seputar cuaca.

Atau bisa mengunjungi melalui situs resmi BMKG di www.bmkg.go.id dan media sosial @info.bmkg.

 

 

Editor: M. Ichsan

banner 325x300