Karir  

Komjen Dedi Prasetyo jadi Wakapolri, Jenderal Penulis 27 Buku

Komjen Dedi Prasetyo
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.
Komjen Dedi Prasetyo
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menunjuk Komjen Pol Dedi Prasetyo sebagai Wakapolri yang baru menggantikan Komjen Pol (Purn) Ahmad Dofiri. (Foto: ist) 

Patrolmedia, Jakarta – Komjen Dedi Prasetyo resmi naik jabatan menjadi Wakapolri yang ditunjuk langsung oleh Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo.

Penunjukan Dedi diteken dalam surat telegram bernomor ST/1764/VIII/KEP./2025, tertanggal 5 Agustus 2025, dan ditandatangani langsung oleh Asisten Kapolri Bidang SDM, Irjen Anwar.

Jenderal bintang 3 emas yang kini menjabat sebagai Irwasum Polri itu ditunjuk jadi Wakapolri, menggantikan Komjen (Purn) Ahmad Dofiri yang sudah purnatugas dari jabatannya sejak 1 Juli 2025.

Bukan orang baru di tubuh Polri, Komjen Dedi Prasetyo punya rekam jejak yang cukup padat.

Ia pernah memegang posisi Kepala Divisi (Kadiv) Humas Polri, lalu melanjutkan kiprahnya sebagai Asisten SDM Polri sejak 26 Februari 2023.

Tapi bukan cuma soal jabatan, Dedi juga jadi satu-satunya jenderal polisi yang meraih rekor MURI sebagai penulis buku terbanyak di jajaran perwira tinggi dengan total 27 buku, pada 28 Mei 2024.

Kapolri Listyo Sigit sebelumnya mengaku bakal berkonsultasi dengan Presiden Prabowo Subianto terkait siapa sosok yang akan mengisi jabatan Wakapolri.

Sebelum nama Dedi diumumkan, Kapolri Listyo Sigit sempat hendak berkonsultasi ke Presiden Prabowo Subianto.

Tapi kala itu, ia belum menyebut soal siapa nama yang dipertimbangkan. Ia sempat melempar candaan sambil menunjuk barisan jenderal bintang 3 yang berdiri di belakangnya.

“Nanti dikonsultasikan, iya (dikonsultasikan ke Presiden),” kata Sigit kepada wartawan di Jakarta Timur, Minggu (6/7/2025), dilansir CnnIndonesia.

Saat itu, terlihat sosok Kabaharkam Polri Komjen Fadil Imran hingga Kabaintelkam Komjen Syahardiantono.

“Ini Wakapolri, pilih nih (nunjuk ke belakangnya ada komjen komjen),” ucap Sigit, saat itu.

Komjen Ahmad Dofiri sebelumnya secara resmi gantung seragam setelah menginjak usia pensiun ke-58 pada 4 Juni lalu.

Dengan begitu, jabatan Wakapolri pun secara administratif sudah dia serahkan ke Kapolri sejak 30 Juni 2025.

“Sudah dilakukan penyerahan jabatan (Wakapolri) pada Senin (30/6/2025),” kata Kadiv Humas Polri Irjen Sandi Nugroho, Rabu (2/7/2025).

 

Editor: Erwin Syahril