Pertama di Sumatera, Hotel Harper Palembang Resmi Dibuka

oleh -945 views
Fasilitas tipe kamar mewah di Harper Palembang. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Palembang – Perusahaan manajemen perhotelan terkemuka di Indonesia, Archipelago International resmi membuka hotel Harper Palembang. Sebagai hotel Harper pertama yang dibuka di Sumatra pada 24 Januari 2019 lalu, hotel ini siap menyambut para tamunya.

Harper Palembang yang bergabung dengan Aston Palembang Hotel & Conference Center dan Favehotel Palembang, siap menjadi destinasi MICE terkemuka di kota Palembang.

Disampaikan Direktur Operasional Archipelago International  Winston Hanes, Harper Palembang
menyediakan 5 ruang pertemuan multifungsi berukuran sedang dengan fasilitas terkini, serta sebuah Ballroom terbesar di area ini berkapasitas hingga 1500 tamu.

“Ruang pertemuan dan ballroom juga menawarkan paket acara khusus, dapat disesuaikan untuk acara bisnis maupun pesta,” kata Winston.

Winston memapar Harper Palembang memiliki 163 kamar dengan fasilitas lengkap seperti meja tulis dan kursi, colokan, gantungan baju, dan kamar mandi pribadi.

“Semua area hotel, berbagai fasilitas akan tersedia untuk dinikmati para tamu di waktu luang,” katanya.

Selain itu, lanjut Winston, D’ Central Restaurant siap menyediakan berbagai hidangan mancanegara dan tradisional.

Sementara D’ Lotus Restaurant menyediakan Chinese food, dan D’ Harper Lounge, serta kolam renang yang menyegarkan bakal memanjakan orang dewasa dan anak-anak.

Lihat juga: Mengintip Mewahnya Fasilitas Kamar Junior Suite Hotel Best Western Batam