Info Terkini
PWI Kepri akan menggelar Konferensi Provinsi (Konferprov) di Batam pada 22-23 Februari 2025 ----- Download jadwal imsakiyah ramadan 2025 yang dirilis Kemenag ----- Bos Golden Prawn, Abi sebut pelabuhan Ferry Bengkong akan dioperasikan 20 Februari 2025 ----- Pengembang perumahan Central Hills Batam tak hadiri RDPU di DPRD Batam terkait pendirian Masjid yang tak kunjung dibangun ----- Pemprov Kepri merampungkan persiapan pelantikan Ansar Ahmad dan Nyanyang ----- Kemenag akan gelar sidang Isbat menetapkan awal Ramadan 2025 pada Februari ini

Avengers: Endgame Jadi Film Marvel Berdurasi Terpanjang

banner 120x600
Ilustrasi cover film Avenger Endgame. (Foto: Marvel Entertainment via YouTube)

Patrolmedia.co.id, Jakarta – Film Avengers: Endgame yang rilis pada April mendatang dikabarkan berdurasi 3 jam 2 menit. Durasi tersebut tertera dalam situs AMC Theatres yang saat ini sudah dihapus.

Avengers: Endgame akan menjadi film Marvel terpanjang bila kabar itu benar.

Rekor film Marvel terpanjang dipegang film ‘Captain America: Civil War’ (2016) dengan durasi 2 jam 27 menit.

Sementara di posisi berikutnya ada film ‘Avanger’ (2012) yang berdurasi 2 jam 23 menit. Diikuti ‘Avengers: Age Of Ultron’ (2015) yang berdurasi 2 jam 21 menit.

Meski begitu, sampai saat ini belum ada keterangan resmi dari Disney atau pun Marvel Studios. Meski kabar durasi film tersebut sudah ramai diperbincangkan sejak awal pekan ini.

Di sisi lain, situs IMDb yang biasa memberikan informasi seputar film juga menuliskan deskripsi durasi ‘Avengers: Endgame’. Sama seperti AMC Theatres, mereka pun mencantumkan durasi 3 jam 2 menit.

banner 325x300