Rumah Sakit BP Batam Dapat Penghargaan di Indonesia Marketeers Festival

oleh -1.447 views
Direktur Rumah Sakit BP Batam dr. Sigit Riyarto menerima penghargaan nominasi Industri Marketing Champion Batam 2019 di ajang IMF. (Foto: Ist)

Patrolmedia.co.id, Batam – Rumah Sakit BP (RSBP) Batam mendapat penghargaan di bidang pemasaran di ajang Indonesia Marketeers Festival (IMF) bertajuk ‘Sales Promotion Breakthrough: 5 Gebrakan Penjualan 2019, Sales Naik Brand Apik’.

Nominasi penghargaan yang diterima RSBP adalah Industri Marketing Champion Batam 2019 pada sektor Healthcare Services (Hospital) atau jasa layanan kesehatan terbaik.

Nominasi itu diserahkan oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Kota Batam Febrialin dan diterima oleh Direktur RSBP Batam dr. Sigit Riyarto.

Berdasarkan penilaian tim independen MarkPlus, RSBP Batam dinilai berhasil memasarkan produk inovasi yaitu Mobile medical Check Up atau pelayanan pemeriksaan kesehatan bergerak (mobile) kepada kalangan industri di Batam.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada MarkPlus yang telah mengapresiasi inovasi RSBP Batam,” ucap dr. Sigit disela menerima penghargaan, di Ballroom Harris Hotel Batam Center, Selasa (25/06/2019).

Ia mengatakan, penghargaan tersebut dipersembahkan kepada seluruh tim medis dan staf yang telah bekerja keras sehingga pelayanan RS BP Batam mendapat apresiasi dari masyarakat industri Batam.

Selain kepada masyarakat umum, lanjut Sigit, pihaknya (RSBP) harus bisa memberikan kontribusi kepada kalangan industri, demikian arahan Kepala BP Batam dan Deputi 3.