Patrolmedia.co.id, Batam – PT PLN Batam dan PT BIB (Bandara Internasional Batam) resmi menandatangani nota kesepahaman MoU Pengembangan Infrastruktur Kelistrikan Berbasis Energi Baru Terbarukan (EBT) di Bandara Internasional Hang Nadim, Batam.
Komitmen itu ditandatangani Dirut PT PLN Batam, Nyoman Suwarjoni Astawa dan Dirut PT BIB, Pikri Ilham Kurniansyah di Bandara Hang Nadim, Batam, Jumat (24/6/2022).
Dirut PT PLN Batam, Nyoman S Astawa mengungkap, MoU itu menjadi landasan awal kedua pihak untuk melakukan kerjasama dalam pengelolaan listrik di Bandara.
“Apresiasi dan penghargaan kami kepada Bandara Internasional Hang Nadim yang memberi kepercayaan untuk berkontribusi menyediakan energi listrik bagi kebutuhan bandara,” ujar Nyoman.
Menurutnya, tugas dan tanggung jawab PLN Batam tentu bukan sebatas menyediakan listrik yang cukup dan andal, tapi dengan tuntutan dunia internasional yang berkaitan dengan perubahan iklim adalah kebutuhan energi yang bersih
“Karena itu, kami berkomitmen untuk menyediakan layanan energi bersih bagi Bandara Hang Nadim yang nantinya dimulai setelah kerjasama ini. Dengan memanfaatkan ruang-ruang yang ada di Bandara Hang Nadim, untuk kita bangun Solar Panel PV Rooftop,” terang Nyoman.
Ia mengungkap pemilihan energi bersih Solar Panel PV Rooftop karena untuk wilayah Batam sendiri, saat ini tidak memiliki potensi EBT selain solar energi atau sinar matahari.
Ia berharap kerjasama PLN Batam PT BIB menjadi tonggak sejarah bagi semua penyedia infrastruktur yang ada di Batam untuk bersama-sama terus besinergi menjadikan Batam yang lebih kompetitif dan memilki daya saing yang unggul.