DPD Golkar Kepri Bagikan Ratusan Sajadah dan Sarung di Batam

oleh -318 views

Patrolmedia.co.id, Batam – DPD Partai Golkar Provinsi Kepri membagikan ratusan sajadah dan sarung di Masjid Baitussyakur Jodoh, Batam, Jum’at (23/4/2021).

Kegiatan itu merupakan program DPD Golkar Kepri sepanjang Ramadan tahun ini.

Wakil Ketua DPD Golkar Kepri Ade Angga menjelaskan, pembagian itu ditargetkan sebanyak 1juta sarung dan sajadahdi seluruh kabupaten / kota di Kepri.

“Program ni bentuk kepedulian kami (DPD Golkar) dengan masyarakat Kepri dan insyaAllah bermanfaat,” ucap Ade.

Dalam membagikan bingkisan sarung dan sajadah tersebut tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ditempat yang sama, Ketua DPD Golkar Kepri,
Ahmad Ma’ruf Maulana, program tersebut sudah diinstruksikan oleh Ketua Umum Golkar, Airlangga Hartarto.

Ini kesempatan kita sekaligus mempererat silaturahmi bersama masyarakat,” kata Ma’ruf.

Saat ini, kata Ma’ruf, sarung dan sajadah yang telah di bagikan dan sedang berjalan ada di Batam, Bintan, Tanjungpinang dan Natuna.

“Nanti menyusul ke Karimun, Anambas, dan Lingga. Ramadan ini kita akan melaksanakan santunan di beberapa panti asuhan,” katanya.

Kegiatan itu dihadiri Anindya N Bakri, calon Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (KADIN).
Dikesempatan itu Anindya bersama pengurus KADIN Kepri berbuka puasa bersama dan menyantuni ratusan anak yatim di Hotel Planet Holiday.

Anindya N.Bakri mengapresiasi program Ramadan DPD Golkar Kepri.

“Pandemi ini, bantuan yang diberikan pada masyarakat, itu sangat berarti,” katanya. (WN)