Warga Solok Keluhkan Aduan yang Tak Ditanggapi Pemko, Leo: Jangan Tunggu Viral

oleh -1.956 views
Sekretaris Komisi III DPRD Kota Solok Leo Murphy imbau Dinas terkait segera tanggapi aduan warga. (Foto: Screenshot Facebook)

Patrolmedia.co,id, Solok – Sejumlah warga Solok mengeluhkan terkait aduan mereka yang tak digubris Pemko setempat di daerah itu.

Salah satu warga yang mengeluh datang dari Roni Afli yang ditulis melalui akun Facebooknya.

Berikut cuitan Roni:

“Assalammualaikum, mohon izin tanpa mengurangi rasa hormat kepada Pemko Solok dan Dinas terkait untuk menindak lanjuti laporan dari RT 002 RW 002 untuk membantu penebangan pohon pelindung di Jalan Pulai RT 002 RW 002 yg mana pohon tersebut sudah sangat rapuh dan membahayakan warga sekitar serta pengendara yg melewati”

“Karena kondisi pohon yang sudah sangat rapuh, tidak tertutup kemungkinan bisa patah kapan saja”

Seperti itu juga cuitan akun atas nama Desi Aris Sandi, begini tulis Desi:

“Maaf sabalum nyo pak RT atau Bapak2 dan ibuk2 yg ada wewenang, tolong la tuntas kan pohon kayu ini, kok di lihat sudah banyak cambah yg baru yg tumbuh ribun, saya sebagai warga atau rakyat biasa mintak tolong untuk menuntaskan pohon kayu ini”

Menanggapi hal itu, Sekretaris Komisi III DPRD Kota Solok Leo Murphy meminta Kepala Daerah dan Dinas terkait untuk tidak mengabaikan pengaduan warga.

“Jangan tunggu viral dulu di medsos aduan warga,” kata Leo, Rabu (19/5/2021).