Perbedaan Strategi Teknikal dan Fundamental Pada Investasi Saham, Lebih Baik Mana?

oleh -1.002 views

Investor yang memilih menggunakan strategi teknikal akan memantau perkembangan investasi secara jangka pendek.

Strategi teknikal akan efektif menghasilkan return yang optimal, jika investor aktif memantau harga saham, kapan naik dan kapan turun, dan siap mentoleransi risiko setiap hari, bahkan setiap waktu.

Seorang investor yang menggunakan analisis teknikal harus mempelajari dan memahami pergerakan grafik harga saham yang terjadi. Hal ini karena analisis teknikal berpatokan pada pola perubahan harga, yang divisualisasikan dengan grafik atau chart.

Perlu diingat, strategi teknikal ini membutuhkan perhatian lebih karena investor harus aktif setiap waktu dalam memantau harga saham.

Tidak disarankan memilih strategi ini jika hanya sekadar ikut-ikutan, tanpa paham apa risikonya dan tanpa memiliki waktu mencermati pergerakan harga.

Pengguna analisis teknikal umumnya disebut dengan trader yang melakukan investasi secara jangka pendek atau investasi secara harian.

George Soros adalah salah satu pengguna analisa teknikal yang populer di pasar saham dunia.